Cara Membuat QRIS All Payment untuk Pengusaha

Cara Membuat QRIS All Payment

Saat ini, QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) menjadi solusi pembayaran yang semakin populer di kalangan pengusaha. QRIS memungkinkan pemilik usaha menerima pembayaran dari berbagai platform dalam satu QR code, mulai dari e-wallet, mobile banking, hingga kartu kredit.

Cara Membuat QRIS All Payment

Berikut ini langkah-langkah cara membuat QRIS All Payment.

1. Memiliki Rekening Bisnis

Dalam membuat QRIS adalah memastikan kamu memiliki rekening bisnis yang aktif. Rekening bisnis ini akan digunakan sebagai rekening penerimaan dari seluruh transaksi yang dilakukan oleh pelanggan melalui QRIS All Payment. Berikut adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  • Gunakan rekening bisnis, bukan rekening pribadi, untuk memisahkan keuangan bisnis dan pribadi.
  • Siapkan dokumen pendukung seperti fotokopi KTP, NPWP, dan dokumen lainnya yang dibutuhkan oleh bank untuk membuka rekening bisnis.

2. Menyiapkan Dokumen yang Diperlukan

Ada beberapa dokumen yang perlu kamu siapkan sebelum mendaftar QRIS untuk bisnis. Dokumen-dokumen tersebut antara lain:

  • Fotokopi identitas diri (KTP atau paspor)
  • Fotokopi NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)
  • Fotokopi akta pendirian perusahaan
  • Surat keterangan domisili usaha
  • Rekening bisnis aktif

Pastikan dokumen-dokumen tersebut sudah tersedia sesuai format yang ditentukan sebelum melanjutkan proses pendaftaran.

3. Mendaftar di Penyedia Jasa Pembayaran (PJP)

Langkah berikutnya dengan mendaftar di salah satu Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) yang telah diakui oleh Bank Indonesia. Berikut adalah beberapa PJP yang dapat di pilih:

  • Bank Nasional seperti BCA, BRI, Mandiri, dan lainnya.
  • E-Wallet seperti GoPay, OVO, Dana, ShopeePay, dan lain-lain.
  • Aggregator seperti InterActive QRIS yang memudahkan proses pendaftaran dan penggunaan QRIS.

Cara Mendaftar di PJP:

  • Buka situs web resmi PJP pilihan kamu.
  • Buat akun dengan dengan mengisi informasi pribadi dan bisnis kamu.
  • kuti proses verifikasi yang diminta oleh PJP. Anda mungkin perlu mengunggah dokumen-dokumen yang telah disiapkan sebelumnya.
  • Proses ini biasanya memakan waktu beberapa hari. Kamu akan menerima notifikasi melalui email atau pesan singkat setelah akun diverifikasi.
  • Setelah akun diverifikasi, kamu akan mendapatkan Merchant ID yang dapat digunakan untuk membuat QRIS.

4. Membuat QR Code QRIS

Setelah memiliki Merchant ID, langkah selanjutnya adalah membuat QR code QRIS. Berikut caranya:

  • Login ke dashboard akun PJP kamu.
  • Di dashboard, pilih opsi untuk membuat QR code QRIS.
  • Isi informasi yang diperlukan, seperti nama bisnis, alamat, dan rekening bank.
  • Klik tombol untuk membuat QR code. QR code ini dapat diunduh dan dicetak untuk digunakan di tempat usaha Anda.

5. Menggunakan QRIS di Bisnis kamu

Setelah berhasil membuat QR code QRIS, langkah terakhir adalah menggunakannya di bisnis. Berikut adalah beberapa tips untuk memaksimalkan penggunaan QRIS:

1. Promosikan QRIS

Setelah QRIS All Payment aktif, promosikan kepada pelanggan bahwa sekarang mereka bisa membayar menggunakan QR code. Kamu bisa memasang stiker QRIS di tempat yang mudah terlihat atau menginformasikan melalui media sosial bisnis Anda.

2. Monitor Transaksi Secara Berkala

Selalu monitor transaksi yang dilakukan melalui QRIS secara berkala. Ini penting untuk memastikan bahwa semua transaksi berjalan lancar dan tidak ada masalah yang terjadi. Kebanyakan PJP menyediakan dashboard atau laporan transaksi yang bisa kamu akses kapan saja.

3. Edukasi Karyawan Anda

Pastikan karyawan mengerti cara menggunakan QRIS All Payment. Edukasi mereka tentang cara memproses pembayaran menggunakan QRIS dan bagaimana cara mengatasi jika ada masalah yang terjadi.

4. Berikan Diskon atau Promo

Untuk menarik minat pelanggan, kamubisa memberikan diskon atau promo khusus bagi mereka yang melakukan pembayaran menggunakan QRIS. Ini bisa menjadi strategi marketing yang efektif untuk meningkatkan penjualan.

5. Evaluasi dan Tingkatkan Layanan

Selalu lakukan evaluasi terhadap penggunaan QRIS di bisnis. Dengarkan masukan dari pelanggan dan karyawan, dan terus tingkatkan layanan Anda. QRIS All Payment adalah teknologi yang terus berkembang, jadi pastikan Anda selalu update dengan perkembangan terbaru.

Salah satu keunggulan QRIS adalah pembayaran minimumnya yang sangat rendah. Kamu bisa melakukan transaksi dengan nominal sekecil Rp1, lho! Sedangkan untuk batas maksimal transaksi, Bank Indonesia menetapkan angka Rp10.000.000 untuk satu kali transaksi. Pada awalnya, bank sentral hanya memperbolehkan transaksi maksimal sebesar Rp5.000.000.

Jadi, QRIS All Payment merupakan langkah maju dalam dunia pembayaran digital di Indonesia. Dengan dukungan dari Bank Indonesia dan perkembangan teknologi yang pesat, QRIS akan terus berkembang dan memberikan lebih banyak kemudahan bagi pelaku usaha dan pelanggan. Semoga tips ini bermanfaat, terimakasih.

Baca juga:

Please follow and like us:
Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial